Pages

Powered by Blogger.

Seni Budaya Indonesia

Seni Budaya Indonesia

Pindang Ikan Gabus Khas Lampung

Tuesday, 28 January 2014


Pindang Ikan Gabus Khas Lampung

Kata “pindang” mungkin tidak asing lagi dalam perbendaharaan istilah kuliner di negeri ini. Banyak daerah memiliki definisinya sendiri mengenai istilah kuliner ini. Bahan dasarnya pun beragam, mulai dari telur di Jogja, iga sapi di Palembang, dan bandeng di Semarang. Semua bahan itu sama-sama dapat diolah menjadi hidangan bernama “pindang” – tetapi dengan racikan dan tehnik memasak yang sama sekali berbeda. Provinsi Lampung yang kaya dengan berbagai hasil perikanan juga memiliki hidangan jenis pindang yang khas.
Hidangan pindang dalam khazanah kuliner Lampung hampir identik dengan ikan. Pindang bagi masyarakat Lampung memang dapat ditafsirkan sebagai sejenis sup atau masakan berkuah yang berbahan dasar ikan, dengan cita rasa kuah yang kaya akan rempah. Ikan yang menjadi bahan dasar pindang khas Lampung umumnya termasuk ikan air tawar. Di antara jenis ikan yang banyak diolah menjadi pindang antara lain patin, gabus, baung, dan bawal.
Tahukah kalian cara membuatnya?

Pindang Ikan Gabus

Bahan-bahan:
·         Ikan gabus
·         Cabai merah
·         Tomat
·         Serai
·         Lengkuas
·         Daun salam
·         Daun jeruk
·         Kunyit
·         Garam
·         Merica bubuk
·         Bawang merah dan putih
Cara membuat:
·         Tumis bumbu halus (kunyit, bawang merah, dan bawang putih,) bersama cabai merah,  lengkuas, daun jeruk, dan daun salam.
·         Setelah harum, tambahkan air, garam, merica, dan masukkan ikan gabus.
·         Sajikan masakan dalam keadaan hangat
Sumber:

No comments:

Post a Comment

 

Clock

Blogger news

Blogroll

Most Reading